KAB. SEMARANG, Harianmuria.com – Bupati Semarang Ngesti Nugraha didampingi Wakil Bupati Nur Arifah melepas 100 warga Kabupaten Semarang yang akan balik ke perantauan dengan program Balik Gratis Idulfitri 1446 H.
Seratus perantau itu diangkut dengan dua armada bus yang diberangkatkan dari Terminal Bawen, Rabu (9/4/2025), dengan tujuan Terminal Kampung Rambutan, Jakarta. Mereka berasal dari enam dari total 19 kecamatan di Kabupaten Semarang.
“Warga ini berasal dari Kecamatan Ungaran Timur, Ungaran Barat, Kecamatan Bawen, Suruh, Bringin, dan Kecamatan Susukan,” kata Ngesti usai melepas keberangkatan dua armada bus.
Ngesti menjelaskan, empat armada bus disiapkan untuk program Balik Mudik Gratis 2025 ini. Dua bus telah diberangkatkan sebelumnya.
Adapun, dua bus yang diberangkatkan hari ini disediakan oleh Bank Jateng dan BPR BKK Ungaran, bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Semarang.
Selain armada bus gratis, Pemkab Semarang juga memberikan fasilitas makanan ringan maupun berat bagi perantau.
“Kami berharap adanya Mudik Gratis dan Balik Mudik Gratis 2025 ini bisa meringankan beban perantau warga Kabupaten Semarang di momen mudik dan balik Lebaran,” ujar Ngesti.
Salah satu perantau asal Ungaran, Rea (39) menyatakan senang bisa mengikuti program Balik Mudik Gratis 2025 karena bisa menghemat uang untuk ongkos perjalanan. “Alhamdulillah, lumayan bisa menghemat biaya mudik saya ke Ungaran dari Tangerang,” katanya.
Ia juga berharap program mudik dan balik gratis ini bisa tetap diadakan setiap tahunnya bagi perantau Kabupaten Semarang di Jabodetabek.
“Karena bisa betul-betul menghemat uang. Semua ditanggung pemerintah Kabupaten Semarang dan Jawa Tengah, sehingga kami sangat tertolong,” pungkasnya.
(HESTY IMANIAR – Harianmuria.com)