SEMARANG, Harianmuria.com – Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng Pramestuti mendorong kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah dalam penanganan kemiskinan. Hal itu disampaikan saat menyambut kunjungan Menko Bidang Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar, Kamis, 19 Juni 2025.
Agustina menyebut program sosial di Semarang sudah berjalan hingga tingkat kelurahan. Namun, penurunan kemiskinan masih terhambat oleh faktor keterbatasan kewenangan, terutama terkait pemukiman di bantaran sungai yang merupakan lahan milik BBWS.
“Tanpa peran pusat, kami sulit menata wilayah-wilayah tersebut karena tidak bisa melakukan intervensi permanen,” ujarnya.
Menko Muhaimin menyambut baik ajakan kolaborasi tersebut dan menegaskan bahwa penanggulangan kemiskinan harus menjadi agenda prioritas nasional.
(SYAHRIL MUADZ – Harianmuria.com)