BLORA, Harianmuria.com – Kuota haji Kabupaten Blora untuk tahun 2026 mengalami peningkatan signifikan, dari sebelumnya 579 jemaah pada 2025 menjadi 806 calon jemaah yang berhak melunasi biaya perjalanan ibadah haji.
Kasi Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Blora, Abdul Majid Sulaiman, mengungkapkan bahwa tambahan kuota ini memberi kesempatan lebih luas bagi calon jemaah untuk menunaikan ibadah haji.
“Untuk Blora ada penambahan. Dari sebelumnya lima ratusan, sekarang 806 calon jemaah yang punya hak melunasi,” ujar Majid, Senin, 8 Desember 2025.
Pelunasan Tahap 1 hingga 23 Desember 2025
Proses pelunasan biaya haji tahun 2026 sudah mulai berjalan. Calon jemaah yang telah mendapat hak pelunasan dapat segera menyelesaikan kekurangan biaya pada tahap pertama.
Menurut Majid, pelunasan tahap 1 berlangsung selama satu bulan, yakni mulai 24 November hingga 23 Desember 2025.
“Yang memiliki hak pelunasan dipersilakan untuk melunasi. Waktu pelunasan tahap 1 dimulai 24 November sampai 23 Desember 2025,” jelasnya.
Pemberangkatan Dimulai 21 April 2026
Tahun 2026, jadwal pemberangkatan jemaah haji lebih awal dari tahun sebelumnya. Kloter pertama asal Blora dijadwalkan berangkat pada 21 April 2026.
“Untuk gelombang 1, jemaah kloter 1 berangkat pada 21 April 2026 dan masuk asrama haji. Hari berikutnya, 22 April 2026, jemaah kloter 1 diterbangkan ke Tanah Suci,” terangnya.
Sebagai catatan, jumlah jemaah haji Kabupaten Blora pada tahun 2025 tercatat 579 orang, dengan pemberangkatan dilaksanakan pada Mei 2025.
Jurnalis: Eko Wicaksono
Editor: Basuki










