PATI, Harianmuria.com – Masalah area parkir yang sempit menjadi sorotan Komisi D DPRD Kabupaten Pati saat meninjau langsung Puskesmas Margoyoso 1, Selasa, 17 Juni 2025. Keterbatasan akses masuk, terutama untuk pasien Unit Gawat Darurat (UGD), perlu segera dicarikan solusi.
“Kalau ada pasien UGD, kendalanya akses masuk yang sempit. Ini jadi catatan penting,” kata Ketua Komisi D Teguh Bandang Waluyo.
Selain parkir, ruang rawat inap yang pengap karena belum dilengkapi AC juga menjadi perhatian. Bandang menilai kenyamanan pasien harus ditingkatkan demi pelayanan kesehatan yang optimal.
Meski demikian, Bandang mengapresiasi pelayanan medis dan kebersihan ruang puskesmas. Menurutnya, proses pendaftaran, konsultasi, hingga pengambilan obat sudah berjalan baik.
(SETYO NUGROHO – Harianmuria.com)