BLORA, Harianmuria.com – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Blora, M. Dasum, menyatakan pihaknya belum memberikan dukungan resmi kepada kandidat manapun dalam pemilihan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Jawa Tengah.
Meski demikian, sejumlah nama telah diajukan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP). “Kita sudah ajukan semuanya. Nanti yang menentukan DPP,” ujar Dasum, Kamis, 25 September 2025.
Pinka dan Agustina Masuk Daftar Usulan
Meski belum ada sikap resmi, Dasum menyebut beberapa nama yang telah diajukan sebagai kandidat Ketua DPD, di antaranya adalah Pinka Haprani dan Agustina Wilujeng Pramestuti.
“Di sini banyak nama. Ada Mbak Pinka, ada Mbak Agustin, yang sudah diajukan. Yang menetapkan dari DPP,” katanya.
Nama Edy Wuryanto Juga Masuk Bursa
Selain dua nama tersebut, Edy Wuryanto juga termasuk dalam daftar usulan yang berasal dari Pengurus Anak Cabang (PAC) di wilayah Jawa Tengah.
“Ada yang dapat satu, ada yang dapat dua (dukungan). Semua harus kita ajukan ke DPP,” terang Dasum.
Ia menambahkan, hingga saat ini DPC PDIP Blora masih menunggu jadwal resmi kongres untuk pemilihan Ketua DPD Jawa Tengah.
Jurnalis: Eko Wicaksono
Editor: Basuki










