BLORA, Harianmuria.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Blora tengah mempersiapkan proses Penggantian Antar Waktu (PAW) untuk anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD). Langkah ini diambil menyusul pengunduran diri salah satu anggotanya.
Ketua DPC PKB Blora Abdul Hakim mengonfirmasi adanya rencana PAW tersebut. “Memang ada rencana untuk PAW dari partai PKB, yaitu atas nama Ketut Kunarwo. Untuk penggantinya adalah suara terbanyak di bawahnya, yaitu Asrofin,” ungkapnya, Selasa (20/5/2025).
Hakim menjelaskan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Blora telah melakukan klarifikasi terkait proses PAW ini. Namun, ia mengaku belum mengetahui secara pasti alasan pengunduran diri Ketut Kunarwo dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kabupaten Blora II yang mencakup Kecamatan Cepu, Kedungtuban, dan Sambong.
“Saya belum membaca surat resmi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB. PAW itu dasarnya dari surat DPP. Saya belum sempat baca suratnya,” tegasnya.
Selain Ketut Kunarwo, PKB dimungkinkan juga akan melakukan PAW gelombang kedua menyusul wafatnya Labib Hilmy, anggota DPRD dari Dapil I. “Kalau itu belum dibahas. Masih berkabung. Tidak boleh dibahas,” kata Hakim.
Sekretaris DPC PKB Blora Mustopa menambahkan bahwa Asrofin (istri Camat Kedungtuban, Blora) akan menggantikan Ketut Kunarwo.
Mustopa juga menegaskan bahwa setelah mengundurkan diri, Ketut Kunarwo tidak lagi menjadi pengurus PKB. “Rencana nanti ada konferensi pers dari Pak Ketua. Konfirmasi langsung saja ya,” tambahnya.
Dari akun Instagram resmi KPU Kabupaten Blora disebutkan, pihak KPU telah melaksanakan Klarifikasi PAW Anggota DPRD Kabupaten Blora yang diusulkan oleh PKB pada Senin (19/5/2025) sore, bertempat di Kantor DPC PKB Kabupaten Blora.
Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU Blora Ahmad Solikin didampingi oleh Kasubbag TPP & Hukum beserta staf melakukan klarifikasi terhadap pengajuan yang telah disampaikan. Kalrifikasi dihadiri Ketua DPC PKB Blora Abdul Hakim didampingi oleh pihak-pihak yang terkait.
(EKO WICAKSONO – Harianmuria.com)