KUDUS, Harianmuria.com – Dalam upaya memperkuat fondasi ekonomi desa, Pemerintah Kabupaten Kudus melalui Dinas Tenaga Kerja, Perindustrian, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Disnakerperinkop UKM) menyelenggarakan pelatihan untuk pengurus dan pengawas Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP).
Pelatihan ini berlangsung selama enam hari, 20–25 Oktober 2025, bertempat di Aula SMK Muhammadiyah Kudus. Total peserta mencapai 396 orang pengurus dan pengawas dari 132 koperasi desa dan kelurahan se-Kabupaten Kudus.
Tingkatkan Kompetensi SDM Koperasi
Kepala Bidang Koperasi dan UKM Disnakerperinkop UKM Kudus, M. Faiz Anwari, menjelaskan bahwa pelatihan ini bertujuan mencetak sumber daya manusia (SDM) koperasi yang profesional, terampil, dan berdaya saing tinggi.
“Selain manajemen koperasi dan keuangan, peserta juga dibekali inovasi usaha, pemanfaatan teknologi digital, serta kepatuhan terhadap regulasi,” ujar Faiz.
Pelatihan dibuka dalam 11 kelas, masing-masing diikuti 36 peserta. Setiap koperasi mengirimkan dua pengurus dan satu pengawas.
Menurut Faiz, peningkatan kapasitas SDM menjadi kunci keberhasilan koperasi desa agar mampu tumbuh secara profesional dan berkelanjutan.
“Diharapkan hasil pelatihan ini mampu diterapkan secara nyata di lapangan untuk mendorong kemandirian dan pertumbuhan ekonomi desa,” imbuhnya.
Selaras dengan Kebijakan Nasional
Program pelatihan ini merupakan tindak lanjut dari kebijakan strategis nasional Presiden RI Prabowo Subianto dalam memperkuat fondasi ekonomi desa dan ketahanan pangan nasional.
Melalui pelatihan tersebut, pemerintah daerah berupaya memastikan koperasi desa dapat berperan aktif dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta membuka peluang ekonomi baru berbasis komunitas lokal.
132 KDKMP Kudus Sah Secara Hukum
Sementara itu, Kepala Disnakerperinkop UKM Kudus, Catur Widiyatno, menjelaskan bahwa pelatihan ini menjadi bagian dari proses pematangan kelembagaan koperasi, yang kini telah memiliki status hukum resmi.
“Sebanyak 132 koperasi merah putih di Kudus sudah sah secara hukum. Kini kami siapkan SDM-nya agar siap operasional,” tegasnya.
Jurnalis: Lingkar Network
Editor: Basuki










