KENDAL, Harianmuria.com – Perayaan Hari Jadi ke-420 Kabupaten Kendal tak hanya menjadi ajang euforia dan pesta rakyat, tetapi juga menjadi momen strategis untuk memperkuat arah pembangunan lima tahun ke depan melalui RPJMD 2025–2029.
Ketua DPRD Kendal, Mahfud Sodiq, menyampaikan hal ini usai Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Kendal yang digelar Minggu malam, 27 Juli 2025.
“Hari Jadi ke-420 ini jangan hanya berhenti pada seremonial dan euforia. Ini harus jadi momen introspeksi dan awal perencanaan bersama,” tegas Mahfud.
Mahfud menambahkan bahwa DPRD Kendal akan mendorong dan mengawal visi misi Bupati Kendal yang telah tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025–2029.
RPJMD 2025–2029: Arah Baru Pembangunan Kendal
Dokumen RPJMD tersebut akan menjadi acuan pembangunan jangka menengah di Kabupaten Kendal selama lima tahun ke depan. Fokusnya adalah pada penguatan perencanaan dan penganggaran agar lebih terukur dan konsisten.
“Momentum Hari Jadi ini tepat untuk menyatukan visi, agar semua pihak bergerak bersama mewujudkan Kendal yang lebih baik,” ujar Mahfud.
Tema Hari Jadi: Open the Future Menuju Kendal Berdikari
Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, mengungkapkan bahwa Hari Jadi tahun ini mengusung tema “Open the Future Menuju Kendal Berdikari”. Tema ini mencerminkan semangat untuk membangun masa depan yang lebih maju dan mandiri.
Pemerintah Kabupaten Kendal, kata Bupati, telah menetapkan visi besar dalam RPJMD: “Bersama Membangun Kendal Semakin Maju, Sejahtera, Adil, Makmur, Lestari, dan Berkelanjutan.”
Visi tersebut mengandung tiga pilar utama: kemajuan dan kesejahteraan, keadilan dan kemakmuran, serta kelestarian dan keberlanjutan.
Ajak Masyarakat Bersatu Wujudkan Kendal Berdikari
Bupati Kendal juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu dan bergotong royong mewujudkan visi tersebut.
“Hari Jadi ini adalah inspirasi dan motivasi untuk kita semua agar terus berkarya, berprestasi, dan berkontribusi membangun Kendal yang lebih berdikari,” tegasnya.
Sumber: Lingkar Network
Editor: Basuki










