REMBANG, Harianmuria.com – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Rembang resmi menutup program Bulan Dana Kemanusiaan 2025 pada Selasa sore, 4 November 2025, di Rumah Dinas Bupati Rembang.
Kegiatan tahunan yang digelar sejak 16 Juli hingga 4 November 2025 ini mencatat hasil menggembirakan, karena berhasil melampaui target donasi yang ditetapkan.
Penggalangan Donasi Capai Rp833 Juta
Ketua PMI Rembang, dr. Samsul Anwar, mengungkapkan rasa syukur atas capaian luar biasa tersebut. Dari target penggalangan Rp775 juta, pihaknya berhasil menghimpun dana sebesar Rp833.893.000, atau melebihi target hingga Rp83,89 juta.
“Dari target Rp775 juta, alhamdulillah yang didapatkan Rp833 juta lebih, jadi melebihi target. Biasanya penutupan kami sampai Desember, tapi tahun ini 4 November sudah ditutup dalam waktu tiga bulan,” ujarnya.
Dukungan Teknologi dan Kerja Keras Panitia
Menurut dr. Samsul, keberhasilan ini tidak lepas dari kerja keras panitia di bawah kepemimpinan Ketua Pengadilan Negeri Rembang, Liena, S.H., M.Hum., yang dipercaya sebagai Ketua Panitia Bulan Dana 2025.
“Utamanya berkat kerja keras Ibu PN, setiap minggu beliau melaporkan perkembangan. Tahun ini juga ada kemudahan lewat transfer dan QRIS, jadi masyarakat bisa berdonasi lebih mudah,” jelasnya.
Ia menegaskan bahwa seluruh hasil donasi akan dialokasikan sepenuhnya untuk kegiatan kemanusiaan, tanpa sedikit pun digunakan untuk pengurus.
“Semuanya untuk masyarakat. Misalnya untuk kerja bakti banjir di Sumber, antar pasien, jemput jamaah haji, hingga penanganan kebakaran,” tambahnya.
Wujud Semangat Gotong Royong Masyarakat
Ketua Panitia Bulan Dana PMI Rembang sekaligus Ketua PN Rembang, Liena, mengapresiasi tingginya antusiasme dan kepedulian masyarakat. Menurutnya, kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menumbuhkan semangat gotong royong dan solidaritas sosial.
“Uang sudah terkumpul, langkah selanjutnya dilaporkan ke Inspektorat, nanti baru dibagikan secara transparan. Saya juga minta Pak Kasi Intel untuk ikut mengawasi,” tegasnya.
Bupati Rembang, Harno, menyampaikan apresiasi tinggi kepada panitia dan seluruh pihak yang berkontribusi dalam kesuksesan Bulan Dana PMI 2025.
“Selama ini kita belum pernah mencapai angka sebesar itu. Ini contoh baik untuk arah ke depan. Saya berterima kasih kepada Ibu Ketua Panitia dan semua pihak yang telah berkontribusi, baik langsung maupun tidak langsung,” ungkapnya.
Sebagai tindak lanjut, PMI Rembang berencana menaikkan target penggalangan tahun 2026 sebesar 10 persen dari capaian tahun ini, dengan pihak Polres Rembang ditunjuk sebagai ketua panitia pelaksana berikutnya.
Jurnalis: Lingkar Network
Editor: Basuki










