DEMAK, Harianmuria.com – Ratusan personel gabungan dari unsur TNI-Polri, Dinas Perhubungan (Dishub), dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) diterjunkan untuk memberikan pengamanan dalam kegiatan Haul Akbar Demak Tahun 2025, bertempat di Alun-alun Demak.
Haul Akbar Demak merupakan kegiatan rutin tahunan, yang mampu menarik ribuan umat Islam baik dari Kabupaten Demak maupun luar daerah untuk hadir pada kegiatan tersebut.
“Polres Demak turut melaksanakan pengamanan Haul Akbar Demak Tahun 2025. Hal itu untuk memastikan keamanan bagi para jemaah serta mendukung agar pelaksanaan acara tersebut berlangsung dengan sukses,” kata Plh Kabag Ops Polres Demak Kompol Supardiyono, mewakili Kapolres Demak AKBP Ari Cahya Nugraha, Minggu (16/2/2025).
Kompol Supardiyono menjelaskan, kegiatan pengamanan tersebut melibatkan 210 personel gabungan yang meliputi TNI-Polri, Dishub, dan Satpol PP Kabupaten Demak.
“Meskipun Haul Akbar ini berlangsung dengan damai, kami tetap waspada dan tidak boleh underestimate. Kami lakukan dengan sungguh-sungguh karena ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami,” jelasnya.
Untuk memastikan keamanan, lanjutnya, setiap personel telah diposisikan di titik-titik strategis yang dianggap rawan dan berpotensi menyebabkan kemacetan. Acara Haul Akbar Demak bersama jemaah Al-Khidmah tahun 2025 pun dapat berjalan sukses, lancar, aman, dan tanpa gangguan apapun.
“Kami telah menempatkan personel baik yang berpakaian seragam maupun yang tidak berseragam di tempat-tempat yang kami anggap rawan. Polres Demak memastikan bahwa pengamanan ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang hadir dalam acara keagamaan tersebut,” pungkasnya.
(BURHAN ASLAM – Harianmuria.com)










