PATI, Harianmuria.com – Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pati memberikan pendidikan politik dengan cara yang unik. Salah satunya dengan menggelar acara nonton bareng bersama dengan para santri di Pondok Pesantren (Ponpes) Kulon Banon di Desa Kajen, Kecamatan Margoyoso, Pati pada Minggu malam, 22 Oktober 2023.
Pelaksana Tugas (Plt) KPU Pati Haryono saat dihubungi di Pati, Senin (23/10/2023) mengatakan, kegiatan nonton film berjudul “Kejarlah Janji” tersebut sekaligus dalam memperingati Hari Santri Nasional (HSN) tahun 2023.
Menurutnya, film yang berdurasi kurang lebih 40 menit ini menggambarkan pentingnya memilih pemimpin untuk masa depan.
Kegiatan ini, kata dia, merupakan inisiasi dari KPU Republik Indonesia agar bisa ditonton ke seluruh lapisan masyarakat. Pasalnya, selain mengandung edukasi tentang memilih pemimpin tetapi juga mengajak masyarakat agar mau datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Ia mengatakan, film ini pertama kali diputar di lingkungan pesantren sehingga beruntung sekali santri-santri Kajen mendapatkan kesempatan untuk menyaksikan film tersebut dan juga didampingi oleh pengasuh pondok.
“Pertama kali diadakan KPU salah satu dan menjadi satu-satunya yang dijadikan tempat pemutaran film ‘Kejarlah Janji’,” ujar Haryono.
Film yang diproduksi oleh KPU RI ini, kata dia, nantinya akan diputar di seluruh pesantren dan kampus se-Indonesia dengan harapan dapat memberikan edukasi mengenai politik.
“Langkah kita semua diatur oleh produk politik yang melahirkan regulasi seperti contoh waktu zaman Corona,” imbuhnya.
Sementara itu, Ketua Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Pati Abdullah Syafiq Muadz mengimbau kepada santri-santri yang sudah memiliki hak suara jangan sampai ada permusuhan gara-gara perbedaan pilihan.
“Damai-damai saja perbedaaan pandangan. Pilihan itu hal yang wajar tetapi yang terpenting menjaga persaudaraan dan kerukunan apalagi sesama muslim,” ucapnya. (Lingkar Network | Arif Febriyanto – Harianmuria.com)