REMBANG, Harianmuria.com – Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra Prabowo Subianto berkurban empat ekor sapi berjenis simmental cross di Rembang. Sapi yang dipilih langsung dari peternak lokal Rembang ini, diberikan kepada empat pondok pesantren yakni Ponpes Roudlotut Tholibin Leteh, Ponpes Al-Wahdah Lasem, Ponpes Tahfidzul Quran Kragan, dan Ponpes Al Anwar Sarang.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Rembang, Muhammad Asrori, menyerahkan secara simbolis sapi kurban dari Prabowo Subianto kepada empat pengasuh ponpes. Tiga sapi kurban Prabowo ini berbobot 800 kilogram dan satu sapi lainnya berbobot 1,1 ton.
“Kami mendapat utusan dari Pak Prabowo untuk menyerahkan sapi kurban ke empat ponpes. Hal ini sesuai arahan dari Pak Prabowo dan sapi jenis simmental cross ini nantinya bisa dimanfaatkan, dibagikan kepada warga masyarakat sini. Sapi yang berbobot 1,1 ton ini diserahkan ke Ponpes Tahfidzul Quran Kragan milik Gus Baha,” kata Asrori, pada Kamis, 29 Juni 2023.
Asrori mengatakan, pemberian hewan kurban rutin dilakukan Ketum Partai Gerindra sekaligus Menhan Prabowo Subianto, untuk berbagi kebahagiaan saat momentum hari raya Idul Adha.
“Mudah-mudahan barokah. Semoga sapi yang diberikan pak Prabowo bisa bermanfaat untuk semua dan mohon doanya agar Pak Prabowo terpilih dan menjadi Presiden RI,” ucapnya.
Sementara itu, santri Ponpes Tahfidzul Quran Kragan yang juga ketua panitia kurban, Maifin mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Partai Gerindra terkhusus Prabowo. Pihaknya pun mendoakan Prabowo sukses.
“Terimakasih Pak Prabowo. Kepada Bapak Prabowo semoga dimudahkan di setiap langkah beliau. Semoga Allah memberikan kekuatan dan keberkahan,” pungkasnya. (Lingkar Network | R. Teguh Wibowo – Koran Lingkar)










