SALATIGA, Harianmuria.com – Sebanyak 125 hewan ternak dan peliharaan siap tampil dalam kontes dan lomba fashion show hewan yang digelar untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-1.275 Kota Salatiga. Kegiatan ini digelar oleh Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kota Salatiga pada 16–17 Juli 2025 di Puskeswan dan Rumah Potong Hewan (RPH) Salatiga.
Sekretaris Dispangtan Kota Salatiga, Sri Hariningsih, menyampaikan bahwa antusiasme peserta cukup tinggi. Tercatat hingga saat ini telah terdaftar 125 hewan yang siap berpartisipasi dalam berbagai kategori lomba.
“Kegiatan ini selain untuk memeriahkan HUT Kota Salatiga, juga menjadi ajang edukasi dan promosi hewan ternak serta peliharaan di tengah masyarakat,” ujarnya, Selasa, 15 Juli 2025.
Peserta yang akan tampil meliputi 16 ekor kambing peranakan etawa (PE) pejantan, 26 ekor kambing PE calon pejantan, 30 ekor sapi Friesian Holstein (FH) dara, 16 ekor sapi FH laktasi, 18 ekor kucing, 9 ekor anjing.
Selain kontes ternak, acara juga dimeriahkan dengan lomba fashion show hewan peliharaan, yang diprediksi menjadi daya tarik utama. Para peserta akan menampilkan kostum-kostum lucu dan kreatif untuk peliharaan kesayangannya.
Dewan juri lomba fashion show terdiri dari perwakilan Canifel Pet House Magelang, Ketua Periswara Salatiga, serta Kepala Dispangtan Kota Salatiga. Sementara itu, penilaian kontes hewan ternak akan melibatkan tim juri dari Perkanas, Dispangtan Salatiga, dan Capita Farm khusus untuk kategori sapi.
Hiburan, Edukasi, dan Promosi Hewan
Kontes ini diharapkan tak hanya menjadi hiburan dalam rangka HUT Salatiga, tapi juga menjadi sarana untuk mengedukasi masyarakat mengenai perawatan, kualitas, dan potensi ekonomi dari hewan ternak maupun peliharaan.
“Dengan kegiatan ini, kami ingin memperkuat kecintaan masyarakat terhadap hewan, sekaligus menunjukkan bahwa perawatan ternak dan peliharaan juga bisa menjadi sektor usaha yang menjanjikan,” tutur Sri Hariningsih.
(LINGKAR NETWORK – Harianmuria.com)