REMBANG, Harianmuria.com – SMP Negeri 1 Kaliori mencetak prestasi membanggakan. Salah satu siswanya, Ahmad Ali Munhanif, sukses meraih Juara 1 Lomba MAPSI (Mata Pelajaran dan Seni Islami) tingkat Kabupaten Rembang yang digelar di SMP Negeri 2 Rembang.
Kompetisi ini mempertemukan siswa-siswa terbaik dari berbagai sekolah di Rembang dalam bidang keagamaan dan seni Islami. Melalui kemampuan dan penampilan terbaiknya, Ahmad Ali mampu mengungguli peserta lain dan meraih predikat juara pertama.
Wakili Rembang di Tingkat Provinsi
Atas prestasinya, Ahmad Ali Munhanif akan melangkah mewakili Kabupaten Rembang dalam Lomba MAPSI tingkat Provinsi Jawa Tengah. Keberhasilannya menjadi bukti nyata dari kerja keras, ketekunan, dan dukungan guru serta keluarga besar SMP Negeri 1 Kaliori.
“Kami sangat bangga atas prestasi Ahmad Ali. Semoga di tingkat provinsi nanti ia dapat memberikan hasil terbaik dan membawa nama baik sekolah serta Kabupaten Rembang,” ujar Kepala SMP Negeri 1 Kaliori.
Motivasi Bagi Siswa Lain
Capaian Ahmad Ali diharapkan menjadi inspirasi dan motivasi bagi seluruh siswa SMP Negeri 1 Kaliori untuk terus bersemangat menorehkan prestasi di berbagai bidang, baik akademik maupun non-akademik.
Pihak sekolah berharap, keikutsertaan Ahmad di tingkat provinsi nanti dapat memberikan hasil terbaik sekaligus mengharumkan nama Kabupaten Rembang di tingkat Jawa Tengah.
Sumber: SMPN 1 Kaliori
Editor: Basuki










