JEPARA, Harianmuria.com – Untuk memastikan situasi di Kabupaten Jepara tetap aman dan kondusif, aparat gabungan dari Polri, TNI, dan pemangku kepentingan terkait menggelar patroli skala besar pada Kamis malam, 4 September 2025.
Patroli diawali dengan apel bersama di halaman Mapolres Jepara, dipimpin Kabag Ren Polres Jepara Kompol Siswanto. Ratusan personel gabungan dari Polres Jepara dan Kodim 0719/Jepara ikut terlibat dalam kegiatan tersebut.
Kapolres Jepara, AKBP Erick Budi Santoso, menjelaskan bahwa patroli ini merupakan kegiatan rutin untuk menjaga stabilitas keamanan pasca kericuhan beberapa waktu lalu.
“Patroli gabungan ini bertujuan memberikan rasa aman sekaligus mencegah potensi gangguan kamtibmas,” ujar AKBP Erick.
Sinergi TNI-Polri untuk Jepara Aman
Lebih lanjut, Kapolres menegaskan kehadiran aparat gabungan adalah bentuk komitmen bersama menjaga Jepara tetap kondusif.
“Dengan kegiatan ini, kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman dalam beraktivitas,” imbuhnya.
Menurut AKBP Erick, sinergi antara Polri, TNI, dan stakeholders lainnya menunjukkan bahwa keamanan adalah tanggung jawab bersama. Dengan kolaborasi dan partisipasi aktif warga, stabilitas keamanan di Kabupaten Jepara diharapkan terus terjaga.
Harapan Kapolres Jepara
Kapolres juga berharap patroli gabungan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada aparat keamanan sekaligus mendorong peran aktif warga dalam menjaga lingkungan masing-masing.
“Kolaborasi ini akan terus ditingkatkan demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman, damai, dan kondusif di seluruh wilayah Kabupaten Jepara,” pungkasnya.
Sumber: Lingkar Network
Editor: Basuki









