KUDUS, Harianmuria.com – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kudus kembali menegaskan komitmennya dalam membangun prestasi olahraga daerah melalui ajang KONI Kudus Awards 2025.
Ajang penghargaan ini digelar di Pendapa Kabupaten Kudus, Senin malam, 29 Desember 2025, dengan tema “Menuju Olahraga Sehat Berprestasi dari Kudus untuk Negeri”.
Apresiasi untuk Atlet hingga Dunia Usaha
Penghargaan ini menjadi bentuk apresiasi kepada seluruh insan olahraga yang selama ini berkontribusi dalam pembinaan dan pencapaian prestasi olahraga di Kabupaten Kudus.
Penghargaan tidak hanya diberikan kepada atlet berprestasi, tetapi juga kepada pelatih, pengurus cabang olahraga, dunia usaha, sekolah, hingga perguruan tinggi yang selama ini menjadi pilar penting pembinaan olahraga di Kabupaten Kudus.
Prestasi Lahir dari Sinergi Lintas Sektor
Ketua KONI Kudus, Sulistyanto, menegaskan bahwa prestasi olahraga tidak lahir secara instan, melainkan hasil kerja kolektif berbagai pihak. Atlet, menurutnya, hanyalah ujung tombak dari sistem pembinaan yang solid dan berkelanjutan.
“Penghargaan ini kami berikan kepada seluruh insan olahraga yang telah berkontribusi bagi kemajuan olahraga di Kabupaten Kudus. Olahraga bukan hanya milik atlet dan pelatih, tetapi juga pemerintah, perusahaan, perguruan tinggi, sekolah, hingga masyarakat,” ujarnya.
Ia menambahkan, sejumlah perusahaan di Kudus telah aktif membina berbagai cabang olahraga seperti bulu tangkis, tenis meja, atletik, sepak bola, tenis lapangan, tenis indoor, hingga menembak.
Sementara itu, perguruan tinggi turut berperan melalui pemberian beasiswa dan penyediaan fasilitas olahraga. Sekolah-sekolah juga mendukung pembinaan atlet lewat kelas khusus olahraga (KKO), dispensasi akademik, serta beasiswa pendidikan.
Baca juga: Pesilat Kudus Safira Dwi Meilani Harumkan Indonesia Raih Emas SEA Games 2025 Thailand
Safira Dwi Meilani Jadi Atlet Favorit 2025
Pada malam puncak apresiasi, pesilat putri asal Kudus Safira Dwi Meilani dinobatkan sebagai Atlet Favorit KONI Kudus Awards 2025.
Safira merupakan peraih medali emas SEA Games 2025 Thailand, setelah sebelumnya juga meraih emas pada SEA Games 2023 Kamboja di nomor tanding kelas B putri (50–55 kilogram).
“Alhamdulillah, ini pertama kalinya saya mendapatkan apresiasi seperti ini. Terima kasih kepada KONI Kudus dan Pemerintah Kabupaten Kudus atas perhatian dan penghargaan bagi atlet,” ungkap Safira.

Koleksi Lima Emas Internasional
Safira mengungkapkan, hingga saat ini ia telah tiga kali tampil di ajang SEA Games dan mengoleksi total lima medali emas internasional. Meski sempat mengalami cedera ringan, ia tetap optimistis dapat melanjutkan kiprahnya di level internasional.
“Apresiasi seperti ini sangat memotivasi kami para atlet, termasuk adik-adik yang masih dalam proses pembinaan,” tambahnya.
Harapan Pemkab untuk Generasi Muda
Wakil Bupati Kudus, Bellinda Putri Sabrina Birton, yang hadir dalam acara tersebut, berharap sinergi lintas sektor yang telah terbangun dapat terus diperkuat. Dengan dukungan bersama, ia optimistis Kudus mampu melahirkan lebih banyak atlet berprestasi.
“Terima kasih kepada para atlet atas perjuangan dan kerja kerasnya. Semoga capaian ini menjadi inspirasi bagi generasi muda Kudus untuk menekuni olahraga dan meraih prestasi yang lebih tinggi,” pungkasnya.
Jurnalis: Lingkarnews Network
Editor: Basuki









