BLORA, Harianmuria.com – Polres Blora memfokuskan pengamanan perayaan Natal 2025 di 90 titik lokasi ibadah umat Kristiani di wilayah Kabupaten Blora.
Langkah ini dilakukan untuk memastikan ibadah Natal berjalan aman, nyaman, dan terbebas dari potensi gangguan intoleransi.
Polres Blora Amankan 90 Lokasi Ibadah
Kapolres Blora AKBP Wawan Andi Susanto menyatakan pengamanan pada 90 lokasi ibadah umat Kristiani menjadi prioritas selama rangkaian perayaan Natal tahun 2025.
“Potensi perilaku intoleransi harus kita antisipasi dan cegah sedini mungkin. Fokus pengamanan kami ada di 72 gereja Kristen, 14 gereja Katolik, dan 4 rumah ibadah,” ujar AKBP Wawan usai kegiatan Ngopi Bareng Forkopimda di Aula Setda Blora, Senin, 22 Desember 2025.
Kerahkan Personel Polres hingga Polsek
AKBP Wawan menegaskan, pengamanan dilakukan secara maksimal dengan melibatkan seluruh jajaran Polres Blora hingga tingkat Polsek. Langkah tersebut diambil guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani dalam menjalankan ibadah Natal.
“Kami fokus pada upaya pencegahan dan antisipasi. Jangan sampai ada oknum yang melakukan tindakan intoleransi. Jika itu terjadi, dampaknya bisa menjadi isu nasional karena menyangkut kehidupan beragama,” tegasnya.
Baca juga: Amankan Nataru, Polres Blora Terjunkan 162 Personel dan Siagakan 5 Posko
5 Pos Nataru Didirikan, Polsek Jadi Rest Area
Dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru), Polres Blora mendirikan lima pos pengamanan yang terdiri dari tiga Pos Pengamanan dan satu Pos Pelayanan. Selain itu, seluruh Polsek jajaran juga difungsikan sebagai rest area bagi masyarakat yang melakukan perjalanan.
“Masyarakat yang lelah di perjalanan silakan beristirahat di Polsek atau pos-pos yang telah kami siapkan. Ini sebagai upaya mencegah kecelakaan lalu lintas,” jelasnya.
Ajak Warga Jaga Kondusivitas Jelang Nataru
AKBP Wawan menambahkan, kegiatan Ngopi Bareng bertajuk Menjaga Kondusifitas Wilayah itu memiliki tujuan menyamakan persepsi menyambut dua momentum besar yang hampir bersamaan. Bahkan saat ini juga masih berlangsung perayaan hari Jadi Kabupaten Blora yang ke 276.
“Kami mengajak seluruh masyarakat Blora untuk menjaga ketertiban, terutama di lokasi-lokasi keramaian. Rayakan Tahun Baru dengan aman, tertib, dan tidak menimbulkan kegaduhan. Mari kita jaga Blora tetap kondusif,” tambahnya.
Jurnalis: Eko Wicaksono
Editor: Basuki









